Kamis, 27 Juni 2013

Kenyataan BBM di Indonesia




Dunia semakin maju, teknologi berkembang pesat, tingkat kebutuhan transportasi meningkat, pembelian kendaraan bermotor meningkat, daya konsumtif masayarakan di Indonesia pun ikut meningkat. Efek domino ini tidak dapat lagi kita hindari saat ini, apalagi dengan meningkatnya jumlah penduduk di Indonesia, tentunya tingkat kebutuhan akan kebutuhan primer akan sangat meningkat.

Kendaraan yang dulu merupakan bagian dari kebutuhan tersier, saat ini naik kelas ke kebutuhan primer. Tidak sulit menemukan keluarga dengan kendaraan lebih dari satu di Indonesia, khususnya Jakarta. Jumlah kendaraan di Indonesia yang terus meningkat tiap tahunnya, dikhawatirkan akan berpengaruh selain pada tingginya tingkat polusi, juga berpengaruh pada menipisnya ketersediaan bahan bakar minyak di Indonesia.

Bahan Bakar Minyak
BBM atau Bahan Bakar Minyak termasuk kepada Energi yang tidak bisa diperbaharui. Energi ini berasal dari fosil . Apa itu fosil? Fosil adalah sisa-sisa atau bekas-bekas makhluk hidup yang terawetkan secara alamiah menjadi batu atau mineral. Dan waktu yang diperlukan untuk fosilisasi berkisar ribuan tahun lamanya. Maka dari itu disebutlah sebagai energi yang tidak bisa diperbaharui, artinya bahan-bahan ini semakin lama akan semakin habis. Dan akan membutuhkan waktu yang sangat lama kembali untuk mendapatkan apa yang sudah menjadi ketergantungan kita sekarang ini.

Mengapa bahan-bahan seperti minyak bumi, gas, bisa menghasilkan energi? Karena sumber energi terbesar adalah cahaya matahari. Fosil-fosil yang menjadi minyak bumi maupun gas alam, terendap di dalam tanah. Sinar matahari masuk ke dalam tanah, sehingga fosil-fosil itu terurai menjadi molekul-molekul yang kecil dan menjadikannya sebagai mineral. Tidak hanya itu, nasi yang sehari-hari kita makan, itu juga mengandung energi. Dari mana energi itu berasal? Dari matahari yang kemudian oleh padi diserap dan diubah menjadi energi yang terkandung di dalam beras itu sendiri, ini yang dinamakan konversi (perubahan bentuk energi). Begitu juga dengan minyak bumi. Mereka hanya berbentuk cairan yang karena ada sinar matahari yang terserap ke dalam tanah, menjadikannya memiliki kandungan energi yang bisa digunakan dalam berbagai hal.

Bahan Bakar Minyak di Indonesia saat ini
Dahulu, Indonesia adalah salah satu negara penyuplai minyak bumi terbesar, dan Indonesia termasuk ke dalam anggota penghasil minyak. Seperti Amerika dkk. Sekarang, Indonesia sudah tidak menjadi salah satu anggota dari penghasil minyak? Mengapa? Karena minyak bumi di sini tinggal sedikit, sedangkan pertumbuhan penduduk semakin tinggi.

Menurut data yang dilansir Pertamina saat melakukan talkshow di salah satu Universitas di Depok, ketersediaan minyak bumi di Indonesia saat ini sudah menipis, apabila dapat diperkirakan dalam hitungan tahun, maka hanya akan mampu menyediakan minyak bumi dalam kurun waktu 15 tahun. Waktu 15 tahun ini belum dihitung apabila terjadi lonjakan penduduk tiba-tiba di Indonesia, jadi apabila dihitung-hitung dengan lonjakan tersebut kurang lebih dalam waktu 12 tahun persedian minyak di Indonesia akan habis. Dan setelah 12 tahun persediaan minyak itu habis, maka Indonesia akan menjadi negara pengimpor minyak murni dunia. Negara yang tidak dapat memproduksi minyak murni lagi, dan tentunya ini akan berdampak dengan tingginya harga BBM, karena Indonesia mau tak mau harus mengimpor dan mengikuti harga pasar minyak di dunia. Ini alasan mengapa terjadi kelangkaan BBM, harganya pun bahkan melambung tinggi. Apa penyebabnya? Penyebab terbesar adalah karena kita terlalu tergantung kepada bahan bakar yang berasal dari fosil. Seperti yang telah saya katakan bahwa yang namanya fosil itu terbentuk dengan jangka waktu yang tidak singkat.  Tentunya kenaikan harga BBM besar-besaran itu seperti menampar wajah masyarakat Indonesia yang sampai saat ini belum merata kesejahteraannya.

Negatif Positif kenaikan BBM
Kenaikan bahan bakar minyak akan sangat berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat di Indonesia dalam segala aspek. Salah satunya adalah naiknya harga kebutuhan, hal ini terjadi dengan alasan dengan naiknya harga BBM, biaya transportasi dalam pendistribusian barang pun meningkat, karena itulah harga barang kebutuhan naik. Selain dari naiknya harga kebutuhan, kenaikan BBM juga berpengaruh pada daya beli masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya, mungkin bagi masyarakat yang kerja di kantoran, kenaikan BBM bukanlah menjadi masalah besar karena mendapatkan kenaikan tunjangan dari perusahaannya, tetapi bagaimana dengan nasib masyarakat yang penghasilanya dibawah rata-rata ? Bagaimana cara mereka mengimbangi pendapatan yang mereka dapatkan dengan kenaikan harga BBM ? Sedangkan mereka tidak mendapatkan tunjangan penghasilan.

Saya menyambut positif untuk sementara niat baik pemerintah dengan memberikan BLSM sebagai tunjangan bagi 'mereka' yang penghasilannya dibawah rata. Dana ini dapat membantu mereka agar mampu mengimbangi harga kenaikan BBM, namun pada kenyataannya pemberian BLSM ini tidak dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat Indonesia. Dana yang tadinya dibelikan untuk mengimbangi harga kenaikan BBM, malahan dibelikan barang-barang yang tidak terlalu penting, bahkan dana itu dapat habis dalam waktu sehari saja. Ya, memang sikap konsumtif masyarakat Indonesia sudah tertanam di jiwa masing-masing. Tetapi hal ini justru dikhawatirkan akan berdampak pada tingkat kemalasan masyarakat, yang hanya mengandalkan dana bantuan seperti ini.

Seharusnya, dana BLSM ini tidaklah menjadi bantuan utama bagi masyarakat Indonesia, tetapi yang seharusnya menjadi bantuan utama adalah subsidi BBM yang sekarang sudah dipangkas dapat dialihkan untuk membangun lapangan kerja untuk orang Indonesia, bukan orang asing, dan tidak hanya di Pulau Jawa tapi merata di seluruh wilayah Indonesia.

Selain dampak negatif dari kenaikan harga BBM, terdapat dampak positifnya. Subsidi BBM yang sebeumnya salah sasaran diharapkan mampu sampai kepada sasaran yang benar, yaitu masyarakat bawah. Subsidi yang dialihkan ini akan digunakan untuk meningkatkan fasilitas pendidikan dan kesehatan di daerah-daerah terpencil, masyarakat yang sehat dan pintar tentu akan mampu untuk bekerja lebih produktif, sehingga mampu mengurangi angka pengangguran di Indonesia. Selain itu, dengan menaikan harga BBM maka diharapkan masyarakat mampu mengurangi kekonsumtifannya dalam menggunakan kendaraan bermotor, sehingga pengguna kendaraan bermotor pribadi beralih ke kendaraan bermotor publik. Karena jumlah kendaraan bermotor pribadi berkurang, maka penggunaan BBM berkurang. Karena penggunaan BBM berkurang, maka ketersediaan cadangan minyak bumi di Indonesia menjadi banyak dan mampu untuk anak cucu kita di masa depan. Tidak masalah, kan? Bila kita sama-sama bersusah-susah dulu, demi kelangsungan hidup anak cucu kita di masa depan

Tentunya semua masyarakat Indonesia mengaharapkan kebijakan-kebijakan yang pro rakyat dari pemerintah. Mengharapkan pemerintahan yang mampu menyejahterakan masyarakat Indonesia, pemerintahan yang bersih dan sehat, serta pemerintahan yang mampu memegang amanat rakyat. Bila kenaikan BBM ini merupakan salah satu niat baik pemerintah untuk menyejahterakan rakyat, maka kita sebagai rakyat baiknya mendukung dan terus memantau kinerja pemerintah, sehingga jangan sampai subsidi yang sebelumnya salah sasaran malah jadi tambah salah sasaran alias dipakai pejabat-pejabat nakal alias korupsi.



Sumber :
http://green.kompasiana.com/polusi/2010/12/06/kelangkaan-bbm-324160.html

Minggu, 23 Juni 2013

The story of june

Hai :)
Sudah lama tidak posting tentang kehidupan pribadi di blog ini, hmmm cerita apa ya ? Hmmm kebetulan hari ini adalah hari minggu yang cerah dan pastinya merupakan hari penutup di minggu ketiga di bulan juni ini, gue mau cerita apa aja kejadian yang gue anggap penting dan bisa di share dari awal bulan juni sampai pada hari ini.

Pertama
5 dan 10 juni
apalagi kalau bukan ulang tahun dari mama papa tercintaaa, selamat ulang tahuuun mama papaaa, semoga umurnya diberkahi Allah, harus semakin harmonis, semakin dewasa sebagai orang tua, bisa memberikan contoh yang baik untuk anak-anaknya, diberikan kesehatan oleh Allah, khususnya untuk papa HARUS BERENTI NGEROKOK !! HARUS PAH !!! untuk mama BERENTI MAKAN MAKANAN YANG MENGANDUNG KOLESTEROL !! HARUS MAH !! udah ketauan sekarang semuanya !! Ayo hidup sehat !! pokoknya papah mamah harus sehat sampe kakek nenek, sampe bisa liat upa pitri sama cica sukses, punya anak, punya cucu, AMIIIIIN :D

Kedua
9 Juni

Oh kalo ini sih, satu dunia juga udah tahu, apa yang terjadi pada hari ini, apalagi kalau bukan ulang tahun pemilik blog iniiiiii :D Pibedey to meee :D wish me all the best . Udah tua, udah 19 tahun, harus udah dewasa, udah ngerti mana yang baik dan mana yang buruk, harus udah bisa nyuci baju plus bangun pagi, harus udah bisa ke kampung sendiri. Dalam umur 19 tahun ini, target gue 1 tahun berikutnya pastinya adalah lulus LIA dengan hasil yang memuaskan, pokoknya harus udah jago ngoceh inggris, terus gue pengen IPK gue 4 lagi, yaaa minimal diatas 3,5 deh, terus gue mau sukses masuk sarmag, dan dapet beasiswa buat nambahin uang di tabungan AMIIIIIINNNN !!!

Teruuus, di pagi harinyaaa, mama ngasih surprise buat anaknya yang berumur 19 tahun iniii




Di hari ini gue ga muna untuk menunggu surprise dari besmar club selain ucapan-ucapan unyu itu, dan gue pun menunggu...

menungguuuu...

sore hariii, still waiiiittt......

malem......

*mati*

Ketiga
10 Juni

Yaaah, hmmm nothing special, like everyday, went to campus, studied in a crowded class, met with my BFF, and went back to home :c tadinya gue mau pada neraktir anak-anak hari ini, ehh pada ga bisa lah, banyak alesan, betee, dan *ah sudahlah*

Keempat
11 Juni
Akhirnyaaaa, gue jadi neraktir besmar club lalalalla~ dengan berbekal wajah sumringah, gue, hani, della, unu y menuju margo untuk ke tempat tongkrongan yang tidak lain tidak bukan --> solar . Tapi ada lagi yg bikin bete, si unuy lah harus ke besmar dulu ngambil baju buat ilab, della lah pake segala pengen bekor, aaaheelaaaahhh *ah sudahlah * . Langsunglah gue dan hani menuju solar. 


Pas di solar itu, si hani tumben-tumbenaaan baweeeel banget, yaaah walaupun emang dia tiap hari bawel, tapi hari ini tuh omongannya banyaaak banget, mulai dari temen-temennya yang kembar laah, mba-mba solar yang make up nya menor lah, motor beat lah, nenek-nenek yang pro banget ngerokok lah, banyak deh. *Ini della sama unuy mana ya? nyasar apa ya?*

Sembari mendengarkan hani berbincang, ga lama kemudiaan...

SURPRIIIIISSSEEEEE !!!!!!

unuy dan della dateng bawa kue, bawa kado yang dibungkus kertas hello kitty pink, dan mereka + hani nyanyi happy birthday, dan sontak seluruh pengunjung solaria, bahkan pengunjung margo city menyanyikan happy birthday buat gue .




Hmmm okeh, itu bohong, yang bener cuman sampe della, hani, unuy nyanyi lagu happy birthday sambil bawa kado dan kue yang diatasnya tertancap lilin 9....1 ?? 91 ??? WOY GUE 19 TAHUN BROOOOOHH!!!
Gue seneng plus malu, senengnya soalnya gue terharu mereka ternyata inget sama utah gue, dan niat banget ngerjain gue, malunyaaa... yaaa diliatin semua orang di solar, mungkin mereka tertegun mendengar suara kita yang udah kaya suara selena gemes ini -.-

Selanjutnya kita makan-makaaan, coret-coretan muka pake kue, foto-foto, gosip, jedag-jedug *ah sudahlaaaah* , photobox, terus ke toko mainan dan udah sok sokan nanya harga mainan yang bagus itu ternyata harganya sejutaaa, terus selesai kenyang bego dan ketawa bego kita balik deh ke kampus H buat ujian ilab lalallaaaa.

Udah gitu pas ujian, sempet ngeror gitu lagi pas mau upload, upload apaaaa coba filenya kagak ada, aneh deh, tiba-tiiba terbesit di pikiran gue, kalo pas ilab ngeror itu tiba-tiba semua komputer di ilab keluar tulisan HAPPY BIRTHDAY ULFAAAA XD !!! terus semua orang di gunadarma nyanyi happy birthady buat gue hahahahahha *ah sudahlaaaaah*

Selesai ilab, kita makan-makan kue lagiii, tapi kali ini barengan anak-anak cowo,dan lantaslah muka gue jadi kanvas kue bolu, cemong, manis, berantakan, yaaah seperti itulah kondisinya wajah saya saat itu.




AAAAAHHHH aku ceneeeeng :D pokoknya menyenangkaaaan :D makasiiih ya becmal :* makasiiiih 1KA09 :D Aku sayang kaliaaaan :)

Kelima
18 Juni
Ini pertama kalinya kita liat kosan baru haniii, cieee hani sekarang udah jadi anak kosaaan ! selamaat yaaa mbabroooh!!! Terus di kosan hani, kita bantuin dia beresin ..... bener kok..... ngeberesiiiiin.. ehm iyaaa.... abis itu kita bikin video gitu, lagunya lagu adera - lebih indah sama raisa - terjebak nostalgilaa , ah pokoknya galau lah, terus juga gue ngeliat della sama hani ketawa sampe guling-gulingan dilantai gara-gara UPASITA !!! Pokoknya kocak deh, tapiiii ga lama kemudiaaaan....... di LINE 1KA09 .... ada tragedi..... yang bikin semuanya shock, jengkel, kaget, marah, bingung, menebak-nebak, sedih...... semua tragedi ini harus diselesaikan... HARUS !!!

Keenam
19 Juni
HAPPY SCHOLASTIC DAY !!! PLUS HAPPY JUDGEMENT DAY !! Hari ini pokoknya harus jelas ! apa yang sebenernya terjadi, harus bisa diluruskan dan harus bisa diselesaikan dengan baik. Gue emang ga mau ngulang lagi kejadian akan hari ini, tapi ga pantes juga untuk dilupain karena bakal munculin banyak banget nilai moral yang bisa gue pelajari. Kita sharing season, saling terbuka akan masalah selama ini, mereka salah, gue juga salah, semuanya salah, ga seharusnya ada yang mengaku lebih suci  ataupun lebih bala dari kejadian ini, semuanya salah dan harus bisa sama-sama mengakuinya.Saat itu juga gue sadar, kalo pribahasa mulut itu lebih tajam daripada pisau itu bener-bener terbukti. Pokoknya hari itu bener-bener udah bisa membuka mata gue akan karakter mereka masing-masing , plus kesalahan gue yang harusnya bisa cepet gue perbaiki. Gue juga berharap kalo 1KA09 bisa terus kompak sampai kapanpun :D lagi ...


Gue minta maaf, kalo selama ini gue di 1KA09 udah jadi bagian dari kalian yang egois, yang ga peka, suka ikut-ikutan, dan bossy, gue minta maaf. Gue itu orangnya emang kaya gitu, tapi bukanya gue selama ini ga introspeksi, I always try as best as I can do, but if in the fact they still think in different way with me, I'm so sorry for all my mistakes. Gue tetep berharap kita tetep kompak, tetep solid, tetep gila, tetep ambigu, tetep bersatu .




AH UDAH AH !! Cape !! Pokoknya, apapun kejadiannya, senang, sedih, suka, duka, sedih, bahagia, harus kita syukuri, karena semuanya pasti ada hikmahnya dan pelajaran yang dapat kita ambil. Untuk selanjutnyaaa.... SEMANGAAAAT!!!! SEMANGAT UAS, SEMANGAT UJIAN UTAMA !!! SEMANGAAAAAT !!!!

Rabu, 05 Juni 2013

Manfaat musik bagi kesehatan




Musik adalah keindahan, mendengarkan musik adalah aktivitas yang sangat menyenangkan. Musik jelas bukan hanya sekedar bunyi-bunyian atau aksi di atas panggung. Musik sudah menjadi bahasa universal dengan jutaan penikmat di dunia. Di sisi lain, musik juga memiliki banyak manfaat lain. Bahkan tak jarang dari kita yang rela menghabiskan waktu hanya dengan mendengarkan musik. Musik juga sebagai hiburan buat semua orang dari semua kalangan, baik tua muda, kaya, miskin, dan sebagainya, musik menyatukan semua. Namun tahukah sobat bahwa musik juga bermanfaat untuk kesehatan. Tanpa kita sadari manfaat itu mengalir bersama musik.

Salah satu yang paling sering diperbincangkan adalah manfaat musik bagi kesehatan. Berikut adalah manfaat musik bagi kesehatan :

1.  Meningkatkan suasana hati (Mood)


Reaksi masing masing individu kala mendengarkan musik memang berbeda. Tetapi, apapun jenis musik yang kita pilih, sebuah penelitian 2011 di Kanada, yang diterbitkan jurnal Nature Neuroscience menunjukkan bahwa mendengar musik kesukaan kita akan merubah suasana hati dan membuat kita lebih relax.

Sementara itu penelitian lain di McGill University Montreal; “mendengarkan musik dapat memicu pelepasan hormon dopamin pada tubuh”.

“Otak sangat rumit – ada banyak unsur yang terlibat dalam menciptakan perasaan senang – tidak mengherankan jika ada penelitian yang menunjukkan bahwa pelepasan dopamin berhubungan dengan perasaan senang,” kata Bridget O’Connell, kepala informasi dari Mental Health Charity Mind.

2. Membantu agar Fokus


Ini memang sedikit aneh, tetapi bukti menunjukkan bahwa mendenggarkan musik dapat membantu Anda untuk berkonsentrasi. Sebuah alat ‘digital tonic’ yang biasa disebut Ubrain, mengklaim dapat membantu pikiran fokus serta rileks.

Aplikasi ini didasarkan pada binaural beats (yang dapat merangsang aktivitas tertentu di otak) sehingga membantu Anda untuk meningkatkan energi, pikiran dan meningkatkan mood saat mendengarkan musik favorit.

“Dengan membantu korteks otak menghasilkan gelombang tertentu, kita dapat menginduksi beberapa bagian pada otak tetap terjaga, tergantung pada tujuan yang ingin kita lakukan,” jelas Paris psikolog klinis dari Brigitte Forgeot.

3. Meningkatkan daya tahan tubuh
Mendengarkan musik tertentu sebenarnya bisa membantu Anda berlari lebih cepat. Sebuah studi di Brunel University, London Barat telah menunjukkan bahwa musik dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh sebesar 15 persen, meningkatkan semangat dan efisiensi energi 1-2 persen.

Sebaiknya, pilihlah lagu yang sesuai dengan tempo olahraga Anda. Mendengarkan musik sambil olahraga akan memberikan efek metronomik pada tubuh, sehingga memungkinkan Anda untuk berolahraga lebih lama.

4. Kesehatan mental lebih baik
Musik juga sangat membantu bagi mereka yang bermasalah dengan kondisi mental yang kurang setabil.

“Dua cara musik dijadikan sebagai media terapi: baik sebagai sarana komunikasi dan ekspresi diri atau untuk kualitas inheren restoratif atau penyembuhan,” kata Bridget O’Connell.

5. Redakan stres


Riset tahun 2011 dari lembaga sosial kesehatan mental menunjukkan, hampir sepertiga orang mendengarkan musik untuk memberikan semangat ketika sedang bekerja. Dan satu dari empat orang mengaku bahwa mereka mendengarkan musik saat perjalanan ke tempat kerja untuk membantu mengatasi stres.

6. Perawatan pasien



Musik ternyata juga sangat memberikan dampak besar positif untuk membantu pengobatan penyakit jangka panjang, seperti penyakit jantung, kanker dan kondisi pernapasan.

Banyak percobaan telah menunjukkan bahwa musik dapat membantu menurunkan detak jantung, tekanan darah dan membantu meredakan rasa sakit, kecemasan dan meningkatkan kualitas hidup pasien.

“Musik dapat sangat berguna bagi seseorang yang berada dalam situasi di mana mereka telah kehilangan kontrol dari lingkungan eksternal mereka,” kata dr Williamson.

“Dengan musik mereka bisa mendapatkan kembali rasa kontrol itu, dan menciptakan ketenangan pada diri sendiri serta mencegah beberapa gangguan yang ada di sekitar pasien,” tambahnya.

7.Mengurangi Rasa Sakit
Salah satu cara mengatasi rasa sakit adalah mengalihkan perhatian ke hal yang lain. Dan musik adalah salah satu 'pelarian' favorit manusia.

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan University of Utah, memutar musik dengan nada riang bakal mampu menenangkan seorang pasien kanker, korban luka bakar dan wanita yang baru saja melahirkan.

8. Meningkatkan kekebalan tubuh
Beberapa studi telah menyimpulkan bahwa musik dapat memperbaiki sistem imun tubuh. Hebatnya, ini tidak hanya terjadi pada manusia, tapi juga tikus.

Dalam sebuah studi di Jepang, musik karya Mozart ternyata dapat membantu tikus dalam menjalani transplantasi jantung.


9. Sebagai penghantar tidur


Sebagian manusia memanfaatkan musik sebagai penghantar tidur. Lagu-lagu dengan irama pelan dan merdu menjadi pilihan utama. Namun tidak sedikit pula manusia yang mengaku kesulitan tidur bila sambil mendengarkan musik.


Itulah beberapa manfaat dari musik. Ternyata selain dari image musik yang berisik dan urakan, beberapa tipe musik juga mampu memberikan manfaat kepada kita, khususnya pada kesehatan kita.  Jadi mulai sekarang bisa memanfaatkan waktu luang dengan mendengarkan musik. Sehat dengan musik? kenapa tidak. Namun semua juga masih kembali ke individu masing-masing dalam menjalani pola hidup sehat.

Sumber :
http://musik.kapanlagi.com/berita/6-manfaat-musik-bagi-kesehatan-simak-di-sini-b6abe9-6.html
http://merahitam.com/6-manfaat-musik-untuk-kesehatan.html

Sering Bangun Tidur Tengah Malam ? Ini penyebabnya !




Tidur merupakan hal yang sangat nikmat.Manusia menghabiskan sepertiga dari waktu hidupnya dengan tidur. Tidur bukan saja karena kelelahan tetapi juga karena kebiasaan dan pola hidup. Dengan tidur, kita dapat merelaksasikan otot-otot tubuh yang dalam seharian ini dipaksa untuk bekerja, selain itu tidur juga memiliki manfaat yang luar biasa untuk tubuh kita, diantaranya adalah :

1. Meregenerasi sel-sel.
 Selama proses tidur berlangsung sel-sel didalam tubuh mengalami proses regenerasi menggantikan sel yang rusak dengan sel yang baru.

2. Tubuh Beristirahat.
Dalam tidur memungkinkan tubuh untuk beristirahat dari kelelahan akibat kerja seharian, tidur juga dapat membuat hormon pertumbuhan menjadi lebih lancar dan kekebalan tubuh melawan penyakit menjadi lebih meningkat serta kemampuan fisik dan konsentrasipun bertambah.

3. Membuat kulit menjadi cerah.
Stres mental yang diakibatkan oleh kurang tidur dapat membuat pembuluh darah dalam tubuh menjadi mengkerut, sehingga darah yang dipompa keseluruh tubuh menjadi berkurang. Aliran darah yang lancar dapat menghasilkan warna kulit yang cerah karena pembuluh darah pada wajah sangat dekat dengan permukaan kulit. Selain itu stres yang diakibatkan kurang tidur juga dapat menghasilkan minyak yang berlebihan pada wajah, membuatnya menjadi lebih rentan terhadap gangguan jerawat, membuat kulit menjadi lebih cepat kendur dan berkerut sebelum waktunya, karena kulit tidak dapat mempertahankan kelembaban alaminya yang melindungi kulit dari sinar matahari dan polusi.

4. Membuat mata tampak lebih cerah.
Mata akan menjadi kering dan iritasi jika kelopak mata tidak terpejam dalam waktu yang cukup lama, kekurangan tidur dapat memicu fatigue atau kelelahan, memperlambat sirkulasi darah di dalam kulit yang setipis kertas disekitar mata, ini menyebabkan lingkaran gelap di bawah mata, menjadikan mata terlihat tidak indah.

5.Membuat rambut lebih sehat dan berkilau.
Nutrisi yang bermanfaat ke akar rambut dapat terkikis karena kurangnya tidur dimalam hari sehinga membuat tubuh selalu berada dalam kondisi kritis, sehingga memaksa tubuh untuk mengeluarkan energi dalam jumlah yang terbatas, padahal energi ini bisa memberikan banyak nutrisi ke akar rambut. Tanpa nutrisi yang cukup rambut akan kelihatan kusam dan mudah patah.

6.Membuat tubuh menjadi lebih ramping.
Satu fakta yang mengagetkan bagi banyak perempuan adalah kurang tidur dapat membuat berat badan bertambah. Kurang tidur dapat memperlambat metabolisme tubuh sehingga pembakaran kalori dalam tubuh menjadi lambat. Kurang tidur juga memperlambat produksi hormon pertumbuhan, yaitu hormon yang mengubah lemak menjadi bahan bakar itu berarti kurangnya hormon pertumbuhan akan membuat lemak menjadi lebih banyak.

7. Membuat semangat sepanjang hari.
Ketika tubuh kekurangan tidur mood atau perasaan seseorang cenderung akan naik turun, kapasitas tidur yang terbatas menyebabkan kemungkinan untuk mengalami depresi dan cemas akan lebih tinggi. Tidur malam dapat memperbaiki kualitas hidup anda. Oleh karena itu, tidur pada malam hari sangat penting untuk dijadikan prioritas untuk dilakukan secara konsisten.

8. Meningkatkan daya ingat.
Apabila anda merasa kesulitan untuk berkonsentrasi ditempat kerja, maka kemungkinan anda kurang tidur pada malam hari. Kurang tidur sering menyebabkan masalah memori terhadap suatu fakta atau kejadian yang dihadapi ataupun dalam sebuah percakapan. Salah satu manfaat terbesar dari tidur adalah memungkinkan otak memiliki daya pikir lebih baik dalam menerima suatu hal atau pengetahuan baru serta meningkatkan efisiensi daya kerja otak.

9. Tidur memperbaiki tubuh.
Tubuh mampu menghasilkan molekul protein tambahan saat anda sedang tidur yang membantu tubuh memperkuat kemampuan untuk melawan infeksi dan tetap sehat. Tidur juga memperkuat sistem imun atau kekebalan dalam tubuh.




Namun terkadang, ada beberapa hal yang dapat mengganggu berjalannya proses tidur ini. Salah satunya adalah sering terbangun di malam hari. Menurut Direktur Klinis dari Behavioral Sleep Medicine Program di the University of Pennsylvania James Findley, Ph.D, jika Anda terbangun hanya karena berganti posisi tidur kemudian terlelap lagi, itu tidak jadi masalah. Tapi apabila terbangun setiap 30 menit sekali, berarti ada yang salah dengan kondisi fisik atau lingkungan Anda. Ini beberapa penyebab dan cara mengatasinya, seperti dikutip dari Huffington Post.

1. Gangguan Tidur
Ada beberapa gangguan tidur yang membuat seseorang sering terbangun di malam hari. Penderita insomnia misalnya, tidak hanya sulit untuk terlelap, tapi juga cenderung terbangun beberapa kali di malam hari. Gangguan tidur lainnya adalah sleep apnea, yaitu gangguan pernafasan yang terjadi saat tidur, yang berlangsung selama lebih dari 10 detik. Ditandai oleh penyempitan saluran pernafasan lebih dari 80% selama lebih dari 10 detik dan terjadi penurunan saturasi oksigen (pengukuran dari jumlah oksigen yang dibawa atau dilarutkan dalam media tertentu) lebih dari 3%.

"Bagi penderita sleep apnea, mungkin tidak akan menyadarinya kecuali ada teman tidur di sebelah Anda yang memberitahu kalau Anda sering berhenti bernapas selama tidur," ujar James.

2. Kondisi Fisik


Terkadang kondisi tubuh yang 'tidak normal' bisa membuat Anda selalu terbangun di tengah malam atau pagi buta. Masalah pada pencernaan bisa membangunkan Anda di malam hari jika Anda terlalu banyak makan sebelum tidur. Beberapa masalah kejiwaan seperti kecemasan berlebihan atau bipolar disorder juga diketahui jadi penyebab seseorang mudah terbangun di sela-sela tidurnya.

Pembesaran prostat pada pria juga bisa membuat dirinya terjaga di malam hari karena banyaknya frekuensi buang air kecil. Beberapa perawatan medis, seperti obat untuk tekanan darah tinggi atau jenis obat yang bersifat diuretik (meningkatkan buang air kecil) juga bisa mengganggu jam tidur di malam hari.

3. Faktor Lingkungan
Kondisi lingkungan sangat memengaruhi nyenyak/tidaknya tidur Anda. Bias cahaya yang masuk dari luar rumah ke kamar bisa membuat Anda terbangun tanpa sadar. "Terkadang cahaya yang menembus tirai jendela kamar bisa jadi masalah. Jadi sebaiknya Anda pakai tirai berbahan tebal untuk mengatasinya," kata James.

Begitu juga dengan cahaya lampu yang menembus lewat celah di bawah pintu kamar, atau dari alarm jam dan layar LCD smartphone/tablet Anda. Matikan semua peralatan elektronik sebelum tidur, atau tempatkan barang-barang yang berpotensi menimbulkan cahaya jauh dari tempat tidur.

Suara dari kendaraan bermotor atau aktivitas orang di tengah malam juga bisa menyela waktu tidur. Jika suara-suara sekecil apapun bisa membuat Anda terbangun, sebaiknya pasang karpet peredam suara atau musik instrumental yang bisa menyamarkan suara mengganggu dari luar.

Tips untuk mengatasinya:
Lakukan kebiasaan sehat untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik di malam hari. Hindari makan terlalu banyak atau berat jelang waktu tidur. Bagi orang yang sulit terlelap, usahakan tidak tidur siang terlalu lama karena bisa mengganggu siklus tidur yang seharusnya. Tapi jika di malam hari Anda kurang tidur sementara mata harus tetap terjaga di siang hari (karena menyetir), James menyarankan untuk tidur siang maksimal 45 menit. Lebih lama dari itu, Anda akan sulit tidur setelah matahari terbenam.

Hindari minum alkohol. Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Alcoholism: Clinical & Experimental Research, minuman beralkohol bisa mengganggu ritme tidur normal. Minum alkohol seperti wine, bir atau champagne memang bisa membuat orang tidak sadar dan tidur terlelap. Tapi mengurangi waktu di fase tidur REM (rapid eye movement, tidur namun mata --dalam keadaan tertutup-- masih bergerak dan otaknya aktif) sehingga Anda akan bangun dalam keadaan lemas dan kepala pusing.



Sumber :
http://wolipop.detik.com/read/2013/06/03/185330/2263667/1135/ini-penyebab-anda-sering-terbangun-dari-tidur-di-tengah-malam
http://semuaitubermanfaat.blogspot.com/2012/01/manfaat-tidur-untuk-manusia.html